Berita / 15 Nov 2022
Depok - Rabu (9/11/2022) lalu,
para siswa SMP Islam Dian Didaktika tampak lebih bersemangat. Begitu pula beberapa
guru yang menemani para siswa. Berkumpul di Gedung Olahraga Dian Didaktika,
mereka akan mengadakan senam bersama. Berseragam biru cerah anak-anak memulai kegiatan
dengan ikrar pagi dan dilanjutkan sarapan bersama.
Kegiatan senam yang
kembali diadakan setelah sekolah kembali tatap muka yang dilaksanakan sebagai
bentuk penyegaran bagi siswa. Kegiatan tersebut merupakan program OSIS Angkatan
ke-30 dan akan menjadi agenda rutin. Berbeda dari biasanya, kegiatan senam kali
ini dipandu oleh Kakak-kakak dari Sebamed, sebuah produk kebersihan yang bermitra
dengan SMP Islam Dian Didaktika dalam upaya Sekolah Sehat. Senam berlangsung
lebih kurang satu jam. Sebelum senam, para siswa dan guru melakukan pemanasan
agar tidak terjadi cedera otot. Kegiatan
yang menyegarkan itu menjadi awal hari sebelum para siswa melaksanakan kegiatan
belajar mengajar. (/esha)