Islam Dian Didaktika

Ikuti Ajang Puteri Pendidikan Jawa Barat 2021, Fayanna Ailisha Davianny Berhasil Juara dan Dinobatkan sebagai Duta

Img Avatar
MR Ranto
Guru Islam Dian Didaktika
Ikuti Ajang Puteri Pendidikan Jawa Barat 2021, Fayanna Ailisha Davianny Berhasil Juara dan Dinobatkan sebagai Duta

DD news, Depok, Maret 2021. Peserta didik puteri SMA Islam Dian Didaktika, Fayanna Ailisha Davianny, kelas X IPA 3, terus menorehkan prestasi demi prestasi yang begitu menginspirasi. Diikuti oleh ratusan peserta, bahkan bersaing baik siswa hingga mahasiswa yang hebat-hebat, melalui tahapan seleksi yang begitu ketat, Fayanna yang juga merupakan Ketua Forum Anak Kota Depok periode 2020-2022 berhasil juara di grand final dan dinobatkan sebagai Duta Puteri Pendidikan Jawa Barat (Jabar) Tahun 2021.

Selama bersekolah di SMA Islam Dian Didaktika, Fayanna senantiasa mengembangkan bakat dan minat di bidang literasi, aktif sebagai pembicara (nara sumber) secara virtual melakukan sharing dan campaign di berbagai platform sosial media.

Salah satu kegiatan utama Fayanna adalah Forum Anak yang merupakan organisasi wadah aspirasi anak dalam usaha pemenuhan hak anak dan perkembangan anak, di bawah naungan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (KPPPA). Fayanna juga mencatat sejarah menjadi Ketua perempuan pertama dan yang paling muda usianya.

Kendati sangat sibuk dengan berbagai kegiatan, Fayanna senantiasa mengikuti pembelajaran daring SMA Islam Dian Didaktika serta mengerjakan tanggung jawab tugas-tugas sekolahnya. Selain itu, Fayanna juga senantiasa menginformasikan sekolah mengenai kegiatan-kegiatannya yang positif sehingga dapat bermanfaat bagi rekan-rekan, peserta didik lainnya. (Ars)

Sekolah Islam Dian Didaktika

Syarat & Ketentuan

Kebijakan Privacy