Depok - Pada tanggal 1 Agustus 2022 recruitment pengurus OSIS telah resmi dibuka. Berita itu diumumkan oleh kakak OSIS Angkatan 29 di Auditorium SMP Islam Dian Didaktika seusai sholat Zuhur. Para siswa pun mempersiapkan diri untuk pendaftaran tersebut. Pendaftaran OSIS dilakukan secara online melalui link Google Form yang telah disebarkan di grup kelas masing-masing.
OSIS merupakan singkatan dari Organisasi Siswa Intra Sekolah. Organisasi ini dimulai pada sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA) dengan tujuan:
Menghargai lingkungan hidup dan nilai-nilai dalam mengambil keputusan yang tepat.
Membangun landasan kepribadian yang kuat dan menghargai HAM
Mengembangkan wawasan kebangsaan dan rasa cinta tanah air dalam era globalisasi
Memperdalam sikap suportif, jujur, disiplin, bertanggung jawab, berpikir logis, mandiri, dan demokratis
Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan
Meningkatkan kesehatan jasmani dan rohani memantapkan kehidupan bermasyarakat
Pendaftaran calon pengurus OSIS berlaku sampai tanggal 4 Agustus 2022. Ada sekitar 41 anak yang mendaftar sebagai calon OSIS. Pendaftaran tersebut dibagi menjadi 3 tahap, yaitu tes lolos berkas, tes agama dan tes BK. Tes lolos berkas merupakan tes yang pertama kali diuji ketika mendaftarkan diri. Dalam tes tersebut seluruh pendaftar dinyatakan lolos untuk ke tes selanjutnya. Untuk tes agama setiap anak akan diuji kelancaran dalam bacaan Al Quran, doa dzikir sesudah sholat, ikrar, dan doa penutup. Setiap kelas akan di tes oleh guru pengujinya masing masing. Tidak semua peserta bisa lolos dalam tes ini. Kemudian untuk tes Bimbingan Konseling (BK), akan dilaksanakan secara online, yaitu dengan mengisi link ujian. Dalam link tersebut, para peserta diwajibkan untuk membuat sebuah video profil pengenalan diri, video berisi tentang kulim dan juga pertanyaan mengenai penyelesaian sebuah masalah dan alasan untuk masuk ke OSIS. Tes agama dan BK diselenggarakan pada tanggal 8-9 Agustus 2022.
Pada tanggal 12 Agustus 2022, telah diumumkan peserta yang berhasil lolos dalam seluruh seleksi calon pengurus OSIS Angkatan 30. Terdapat 28 anak kelas 8 yang terpilih menjadi calon pengurus OSIS. Lalu pada hari yang sama pula, pendaftaran bagi Calon Ketua OSIS (Caketos) dan Calon Wakil Ketua OSIS (Cawaketos) sudah dibuka, pasangan Caketos dan Cawaketos diharuskan untuk memperoleh sebuah video rekomendasi dari wali kelas sebelumnya (kelas 7), wali kelas saat ini (kelas 8) yang kemudian dikirimkan ke pengurus OSIS.
Akan tetapi, 28 anak yang lolos tersebut belum bisa dipastikan akan menjadi pengurus OSIS. Sebab, akan ada pengamatan dari para guru yang berkaitan dengan keaktifan siswa dalam kampanye Caketos dan Cawaketos. Serta pada tanggal 2-3 September 2022 akan diadakan OSIS Leader Training (OLT), acara tersebut dibuat untuk melatih para calon OSIS sekaligus sebagai pengamatan terakhir guru terhadap perilaku dan adab mereka sebagai siswa yang akan menjadi pengurus yang bertanggung jawab dalam organisasi sekolah.
Oleh : Nafla Alethea Nakeisha Alsyanda, Tiara Rahmawati, Nathasyaza Evandinov
Kelas 8A
Syarat & Ketentuan